Apa Letak Perbedaan Teknik Bermain Gitar Klasik dan Fingerstyle? - BLOG.FISELLA®

Senin, 19 April 2021

Apa Letak Perbedaan Teknik Bermain Gitar Klasik dan Fingerstyle?

Apa Letak Perbedaan Teknik Bermain Gitar Klasik dan Fingerstyle? - Jelang Bagaskara - Blog Fisella

Di era modern saat ini banyak sekali bermunculan permainan gitar yang bermacam-macam. Bahkan gitar yang pada dasarnya diciptakan sebagai alat musik yang dimainkan dengan cara dipetik, kini juga dimainkan dengan cara dipukul atau biasa disebut dengan teknik perkusif. Maka dari itu saya ingin sedikit beropini mengenai apa yang menjadi perbedaan diantara keduanya. Untuk mendapatkan kesimpulannya, yuk scroll artikelnya ke bawah!


Pada awalnya teknik gitar klasik jauh ada sebelum istilah fingerstyle muncul. Gitar pada abad ke 15, 16 belum sepopuler sekarang meskipun sudah ada wujudnya, baca juga Gitar klasik, Bagaimana Awal Mulanya? untuk memberikan sketsa perwujudan gitar dari masa ke masa. Kemudian seiring berjalannya waktu muncul lah tokoh-tokoh yang mempopulerkan gitar klasik, beberapa diantaranya seperti; Fernando Sor, Mauro Giuliani, Francisco Tarrega, dan Andres Segovia. Tokoh-tokoh yang mengangkat derajat gitar memiliki peran penting masing-masing dalam sejarah, yang kemudian menjadikan gitar klasik mengalami puncak kejayaannya di masa itu. Berawal dari situ permainan gitar sudah seperti gitaris-gitaris fingerstyle saat ini yang mengadopsi permainan gitar klasik, meskipun dalam permainan gitar klasik ada aturan-aturan baku yang jelas seperti; cara duduk dan cara memegang, penjelasan lebih detail baca artikel Persiapkan Hal Ini Sebelum Menjadi Gitaris Klasik! Aturan-aturan baku itulah yang saat ini belum terjadi di permainan fingerstyle. Dalam permainan fingerstyle pun, instrument atau alat musik gitar yang digunakan juga berbeda-beda mulai dari gitar nylon strings, steel strings, bahkan juga gitar elektrik sekalipun dengan berbagai macam teknik yang digunakan. Apa bedanya nylon strings dan steel strings? Baca selengkapnya di artikel Mengenal dan Memilih Gitar Akustik.


Jadi menurut saya istilah fingerstyle ini sangat luas, baik perkembangan teknik, komposisi, maupun aransemennya. Ibarat kata seperti sebuah produk, fingerstyle adalah kemasan yang baru dan lebih menarik dari sebelumnya. Nah, daripada pusing-pusing mikirin perbedaannya teman-teman bisa mengunjungi website Fisella Music karena kami menyediakan bermacam pilihan jasa musik untuk kalian! Salah satu jasa music course unggulan kami adalah FL Studio Course. Jika teman-teman berminat bisa klik link yang ada di bawah ini untuk penjelasan lebih detail. Jangan lewatkan kesempatan kamu! Selamat Belajar!


Pengen Belajar Music Production?
FL Studio Course

Apa Letak Perbedaan Teknik Bermain Gitar Klasik dan Fingerstyle? - Jelang Bagaskara - Blog Fisella


Picture Source: Unsplash.com /NII 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda