BLOG.FISELLA®: Biografi
Tampilkan postingan dengan label Biografi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Biografi. Tampilkan semua postingan

Kamis, 19 September 2024

Perjuangan Dan Kreativitas Ludwig Van Beethoven Dalam Dunia Musik

 


Penulis: Arvin Gilang Arbireksa

Perjuangan Ludwig Van Beethoven di dalam dunia musik sangat berkesan.  Pada saat yang sama ketika Beethoven sedang menyusun beberapa karyanya yang paling abadi, dia berjuang untuk menerima fakta yang mengejutkan dan mengerikan, yang dia coba sembunyikan dengan putus asa, yaitu menjadi tuli. Ludwig Van Beethoven adalah seorang pianis dan komposer Jerman yang secara luas dianggap sebagai salah satu jenius musik terbesar sepanjang masa. Komposisi Beethoven bersifat inovatif yaitu menggabungkan antara vokal dan instrumen, memperluas cakupan sonata, , konser, simfoni dan kuartet. Dia adalah sosok transisi penting yang menghubungkan zaman Klasik dan Romantik musik Barat. Kehidupan pribadi Beethoven ditandai oleh perjuangan melawan ketulian, dan beberapa karyanya yang paling penting disusun selama 10 tahun terakhir hidupnya, ketika dia tidak dapat mendengar. 

Beethoven tidak terlahir tuli, tetapi ia secara bertahap menjadi tuli. Meskipun ketuliannya tidak menjadi total sampai tahun 1819, gejala pertama dari gangguan tersebut terwujud sebelum tahun 1800. Awalnya, Beethoven melaporkan mendengar dengungan dan denging di telinganya. Kemudian dia mengungkapkan "bahwa dari kejauhan saya tidak mendengar nada tinggi dari instrumen dan suara penyanyi." Namun, gangguan pendengaran Beethoven tidak menghentikannya untuk menulis musik. Dia terus menulis musik dengan baik hingga tahun-tahun terakhir hidupnya.  Sungguh permasalahan yang luar biasa, Di saat yang bersamaan Beethoven berjuang menerima kenyataan yang mengejutkan, mengerikan, dan selalu disembunyikannya dengan susah payah. Beethoven berjuang keras untuk memahami kata-kata yang diucapkan orang lain dalam setiap percakapan. Bayangkan betapa sulitnya hal tersebut.

Perjuangan Ludwig Van Beethoven di dalam dunia musik sangat inspiratif, Beethoven juga mengalami berbagai tekanan pribadi dan emosional sepanjang hidupnya, termasuk hubungan keluarga yang rumit, kesulitan keuangan, dan isolasi sosial karena kondisinya. Namun, melalui semua tantangan ini, Beethoven tetap teguh pada komitmennya untuk musik, Tetapi Beethoven tetap semangat dan tidak putus asa terhadap apa yang dialaminya saat itu. Ia membuktikan bahwa  dibalik setiap kekurangan pasti ada kelebihan. Karya - karya nya juga memiliki dampak bagi para komposer era Romantik seperti Brahms, Schumann, dan Wagner sangat dipengaruhi oleh gaya inovatif dan ekspresi emosional Beethoven. Karya Beethoven juga masih dimainkan sampai saat ini.

Berikut beberapa Karya Ludwig Van Beethoven yang terkenal yaitu Fur Elise, Symphony No. 9 in D minor, Op. 125, Moonlight Sonata, Symphony No. 5 in C-minor, Op.67, Marcia Alla Turca - The Turkish March Versi Beethoven, dan Mass in D major: "Missa Solemnis". Tulisan ini dapat digunakan untuk referensi, menambah pengetahuan tentang komposer Ludwig Van Beethoven, dapat juga menjadikan cerita hidup Beethoven sebagai motivasi untuk terus berkarya di dunia musik meskipun berbagai masalah datang menghampiri. 



Kamis, 30 Mei 2024

Seri Kenal Komposer #2: Henry Purcell


Henry Purcell merupakan salah satu komposer pada era musik Barok. Ia merupakan salah satu komposer asal Inggris yang sangat berpengaruh. Henry Purcell dilahirkan pada tahun 1659 di London. Purcell menunjukkan bakat musik sejak dini. Ia memiliki ayah yang juga adalah seorang musisi. Ayahnya memberikan pelatihan berbagai instrumen dan komposisi kepada Purcell. Sepanjang hidupnya, Purcell termasuk komposer yang produktif dalam berkarya. Ia menghasilkan berbagai karya termasuk opera, kantata, simfoni, dan musik kamar. Namun salah satu kontribusi Henry Purcell yang paling penting adalah opera. 

Kamis, 08 Februari 2024

"Undersound" dan "Flexible" Bukti Bermusik Tanpa Perlu Kuliah Musik

Berawal dari kecintaanya pada Sheila On 7, Zaydan, salah satu murid Fisella Music Course yang mempelajari produksi musik. Cowok asal Jakarta ini akhirnya menekuni bidang komposisi musik dan sound design. Walau awalnya minat Zaydan kurang didukung oleh orang tua namun dengan kegigihannya, Zaydan bisa membuktikan bahwa dirinya dapat produktif di dunia musik. 

Jumat, 21 Oktober 2022

Mengenal Frederic Chopin Lebih Dalam



Frédéric François Chopin adalah komponis sekaligua pianis virtuoso berkebangsaan Polandia di era musik Romantik. Chopin lahir pada 1 Maret 1810 di Zelazola Wola, sebuah daerah di Polandia. Ayah dari Chopin, Nicholas Chopin berasal dari negara Perancis yang berprofesi sebagai guru Bahasa Perancis yang juga seorang pemain biola dan flute. Sedangkan ibunya, Tekla Justyna Kryzanowka adalah seorang pianis yang handal berkebangsaan Polandia.

Sabtu, 10 September 2022

Sabtu, 13 November 2021

Latifah Kodijat, Pelopor Buku Tangga Nada Piano di Indonesia Tutup Usia


Sumber : Instagram.com/latifahkodijat
                                      
Kamis, 11 November 2021, tepatnya pada tiga hari yang lalu pada pukul 19.47 WIB, para musisi musik klasik di Indonesia tak henti-hentinya membagikan kabar duka melalui sosial media Instagram, tak terkecuali Ananda Sukarlan (Pianis dan komposer piano di Indonesia).

Ibu Latifah Kodijat atau yang bernama lengkap Latifah Kodijat Marzoeki merupakan seorang pianis di Indonesia yang baru saja tutup usia. Pianis kelahiran 12 November 1928 ini, banyak memberikan kontribusi pada dunia musik klasik khususnya piano. Beliau bukan hanya seorang pianis, melainkan seorang pengajar serta pencipta buku pedagogi piano.

Latifah Kodijat telah menerbitkan banyak buku untuk membantu anak-anak dan pecinta musik dalam belajar piano. Salah satu buku-nya yang cukup terkenal adalah buku Tangga nada dan Trinada. Buku ini menjadi pegangan bagi seluruh guru dan standar pengajaran sekolah musik piano di Indonesia hingga saat ini. Dalam Instagram Latifah Kodijat yaitu @latifahkodijat, beliau menyantumkan link yang berisi website pribadi.


Pada bagian profil, dikatakan bahwa beliau memang jatuh cinta dengan musik klasik sejak remaja. Latifah telah mengenyam pendidikan musik di College Musical Belge dan Muziek Lyceum Amsterdam. Beliau pun memulai karir musik di Indonesia sebagai pengajar piano privat dan pedagogi piano di Sekolah Musik di Yayasan Pendidikan Musik atau YPM dan di Yayasan Musik Jakarta atau YMJ, kedua sekolah musik di Jakarta.

Selain terkait pendidikan musik, beliau menciptakan buku musik. Buku yang telah diterbitkan pun sudah ada enam buku, diantaranya buku Tangga nada dan trinada, Piano kawanku, Penuntun Pengajar Piano, Istilah-Istilah Musik, Kartu Kilat Musik dan Wolfgang Amaedus Mozart. Semua buku ini pun dijual dengan harga mulai dari Rp.40.000 hingga Rp. 80.000. Apabila tertarik dapat mengunjungi website https://latifahkodijat.wordpress.com/books/ atau dapat langsung menghubungi melalui kodijat.marzoeki@gmail.com

 Sumber : Instagram.com/latifahkodijat

Pada salah satu postingan di Instagram, dalam hal mengajar Ibu Latifah memiliki beberapa nasihat yang tercantum pada caption instagram miliknya :

A good teacher never tells but asks questions;
A good teacher teaches the pupil to listen;
A good teacher teaches the pupil to sing;
A good teacher teaches the pupil about phrasing"

Latifah Kodijat memang sosok yang patut untuk diteladani. Komitmen beliau untuk memajukan pendidikan musik di Indonesia khususnya piano tidak sia-sia. Berkat-nya seluruh pengajar dan sekolah musik di Indonesia dimudahkan atas adanya buku Tangga Nada dan Trinada yang hingga saat ini menjadi acuan. Tak jarang beliau menjadi sosok yang dihormati oleh para pengajar dan musisi klasik tanah air karena jasa-nya akan pendidikan musik.

Selamat Jalan, Bu Latifah Kodijat. Terima Kasih atas kontribusimu akan pendidikan musik klasik, jasamu tak akan kami lupakan.



Irene Puri Kumala, Mahasiswi Program Studi Musik, Institut Seni Indonesia Yogyakarta