Pernah mendengar tentang " ritual " wajib ini dari para pemain biola di sekitar kalian? Hal yang bisa dibilang cukup sepele ini ternyata ada maksud dan tujuannya sendiri loh... Berbeda dengan gitar klasik yang masih bisa menyisakan kuku mereka dan malah mereka membutuhkannya untuk teknik permainan tertentu. Bisa kalian cek langsung di Jangan Lakukan Hal Ini Pada Gitar Klasik yaa...
" Ingin sekali rasanya punya kuku cantik ala-ala manicure-an. Tapi, pupus harapan setelah setiap kali ngeliat biola", begitulah gumamku setiap kali harus merelakan kuku-kuku jariku. Namun, ada saja beberapa faktor kenapa para pemain biola enggan memotong kuku, bisa karena sengaja tidak dipotong ( biar bagus ) atau karena emang mager ( males gerak ) . Tapi, mau tidak mau pemain biola nantinya justru akan menghadapi kesulitan lain jika masih memelihara kuku yang melebihi ujung jari, diantaranya :
1. Mengganggu kestabilan intonasi.
Saat jari tangan kiri kita diletakkan pada senar biola atau permukaan finger board, kuku panjang seolah-olah seperti menghalangi permukaan jari. Sehingga nada yang dihasilkan sering tidak tepat. Alhasil, jari tangan atau bahkan pergelangan tangan kiri ikut bergerak untuk menyesuaikan posisi ujung jari dan mencari nada yang tepat. Padahal hal tersebut sebenarnya tidak disarankan untuk terlalu banyak mengubah - ubah posisi jari, bahu, maupun pergelangan tangan.
2. Memetik senar lain saat bermain.
Ini merupakan salah satu ketidaknyamanan punya kuku panjang lainnya. Bayangkan saja saat kita bermain di senar A, secara tidak sengaja si kuku panjang memetik senar D atau E. Mainnya jadi ngga bersih dan ganggu banget deh, udah pernah kucoba. Parahnya waktu aku sengaja untuk biarin kukunya panjang, waktu main tiba-tiba kepleset sendiri jarinya, otomatis fals dong. Mau ketawa tapi itu salahku juga gimana dong :(
3. Bow auto licin.
Selanjutnya adalah akibat lain yang juga ngga kalah nyebelin. Coba bayangkan, posisi tangan kanan kalian sudah stay di frog bow atau bagian bawah bow, tapi di tengah-tengah latihan ngga tahu gimana ceritanya tangan kalian udah naik hampir half-bow?! Masih mending kalo stay di bow. Udah pernah mengalami "bow terbang" belum? Penyebab salah satunya adalah ya kuku ini dan didukung sama keringat.
Nah, kurang lebih seperti itu yang aku alami kalau tidak potong kuku dulu sebelum latihan biola. Sekian dulu artikel singkatnya, semoga masih tetap bermanfaat ya...