Keren! Konser “Glenn Fredly : 25 Years of Music” dalam Rupa Hologram - BLOG.FISELLA®

Sabtu, 11 November 2023

Keren! Konser “Glenn Fredly : 25 Years of Music” dalam Rupa Hologram



Konser Glenn Fredly sukses digelar pada Sabtu 24/06/2023 di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta. Ribuan penonton rindu akan Glenn Fredly dan ikut merasakan euphoria konser tersebut.

Pada 8 April 2020, Glenn mengembuskan napas terakhirnya yang tidak hanya membuat keluarga dan sahabat larut dalam duka. Namun juga membawa kesedihan mendalam bagi para penggemar. Dalam konser ini, mendiang hadir dalam bentuk holographic performance dengan bantuan Artificial Intelligence (AI) dan Computer-Generated Imagery (CGI) yang pertama kali di lakukan di Indonesia. 

Holographic performance adalah pertunjukan dimana rupa avatar virtual diproyeksikan ke panggung dalam bentuk gambar tiga dimensi, dan disinkronkan dengan musik yang telah direkam sebelumnya. Penggunaan holographic performance  ini mengurangi kerinduan para penonton akan sosok beliau. Dalam konser Glenn Fredly : 25 Years of Music ini tersedia 2 panggung, dimana ada panggung pantai (sunset session), kemudian dilanjut dengan pertunjukan utama di malam hari. 

Sosok Glenn memiliki dampak besar dalam belantika musik Indonesia. Hal ini dapat terlihat dalam konser ini, dimana adanya musisi lintas generasi membawakan karya-karyanya dengan genre yang berbeda pula.

Konser ini menampilkan musisi lintas seperti Iwan Fals, Kaka ‘Slank’, Trio Lestari, Yovie Widianto, Rossa, Yura Yunita, Dewi Perssik, NONA, hingga istri Glenn Fredly, Mutia Ayu. Pada sunset session konser ini menghadirkan Oom Leo Berkaraoke feat. Iqbal Ramadhan. Selain musik, terdapat juga  penampilan set komedi oleh Arie Kriting, Adjisdoaibu, Aly Akbar, dan Rais Marasabessy yang ikut memeriahkan konser ini.

Dalam konser ini para penonton ikut bernostalgia dengan menyanyikan lagu-lagu Glenn Fredly dalam bentuk karaoke. Konser ini membuktikan bahwa karya-karya Glenn Fredly tetap abadi di hati penggemarnya. 



Editor Gabriella Charis

 Kursus Musik Private Jogja

Guru Datang Ke Rumah Murid

Kursus Musik Jogja - Kursus Gitar Jogja - Kursus Piano Jogja - Kursus FL Studio - Kursus Musik Private Jogja - Kursus Gitar Private Jogja - Kursus Piano Private Jogja - Kursus Musik Online


Halo Jogja dan sekitarnya, pengen belajar musik private dengan guru yang profesional? Yuk Join Fisella Music Course, kursus musik home service jogja dan online. Kalian bisa pilih kelas Gitar Klasik, Gitar Elektrik, Gitar Akustik Pop, Piano Klasik, Piano Pop, Music Production, dan lainnya. Kursus musik di Fisella Music Course Jogja sangat murah loh. Mulai dari Rp 375.000 per bulan kalian sudah bisa belajar dengan mentor dan materi belajar terbaik. Ayo gabung bareng 100+ murid kami lainnya. Klik disini untuk melihat semua kelas di Fisella Music Course.

 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda