Upright Piano, Piano Ringkas Untuk di Rumah - BLOG.FISELLA®

Kamis, 29 Juni 2023

Upright Piano, Piano Ringkas Untuk di Rumah

Memiliki piano sendiri di rumah memang menjadi impian semua pianis baik amatir maupun profesional. Terdapat berbagai alternatif piano yang dapat dipilih menjadi “piano rumahan”.  Tak sedikit juga orang yang memilih keyboard karena bentuknya lebih ringkas dan multifungsi. Meskipun begitu, bagi orang-orang yang memang ingin mendalami piano, sangat disarankan untuk memakai piano baik akustik maupun elektrik dibandingkan dengan keyboard. Ada beberapa alasan yang mendasari hal ini.

Pertama, jumlah tuts piano dan keyboard berbeda. Piano memiliki tuts lebih banyak yakni 88 tuts, sedangkan keyboard memiliki jumlah tuts lebih sedikit tergantung ukuran keyboard. Kedua, kedalaman tuts yang berbeda. Tuts piano biasanya lebih dalam dan berat dibanding dengan keyboard. Hal ini akan berdampak pada kekuatan jari. Ketiga, piano dan keyboard memiliki pedal yang berbeda. Piano biasanya memiliki tiga pedal, sedangkan keyboard biasanya hanya satu dan fungsinya hanya untuk sustain atau membuat dengung nada lebih panjang. 

Salah satu jenis piano yang banyak dipakai di rumah adalah upright piano. Upright piano seringkali disebut piano tegak karena senar-senarnya disusun secara vertikal agar bentuk piano semakin ringkas. Meskipun lebih ringkas, namun upright piano memiliki kelemahan yakni kurang ekspresif apabila dibandingkan dengan grand piano. Upright piano juga memiliki keterbatasan dalam memainkan trills yakni pengulangan tuts bisa secepat tujuh kali dalam satu detik. 

Jumlah tuts pada upright piano sama dengan grand piano yakni 88 tuts. Jumlah pedalnya pun sama yakni tiga. Namun fungsi pedal upright piano dan grand piano berbeda. Pedal kiri, disebut juga pedal lembut atau soft. Apabila pianis menginjak pedal ini, maka semua pengetuk akan bergerak mendekati senar sehingga dapat mengurangi kerasnya suara. Pedal tengah disebut juga pedal peredam atau muffler pedal. Sesuai dengan namanya, pedal ini berfungsi untuk meredam suara. Pedal kanan disebut pedal dengung atau sustain. Pedal ini akan mempertahankan dengung untuk semua nada yang dimainkan. 

Semua jenis piano memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui kebutuhan sebelum Anda memilih piano mana yang akan digunakan. Selain itu, Anda juga perlu memilih mentor yang tepat untuk mendampingi Anda dalam belajar bermain piano. 

Kursus Musik Private Jogja
Guru Datang Ke Rumah Murid

Kursus Musik Jogja - Kursus Gitar Jogja - Kursus Piano Jogja - Kursus FL Studio - Kursus Musik Private Jogja - Kursus Gitar Private Jogja - Kursus Piano Private Jogja - Kursus Musik Online


Halo Jogja dan sekitarnya, pengen belajar musik private dengan guru yang profesional? Yuk Join Fisella Music Course, kursus musik home service jogja dan online. Kalian bisa pilih kelas Gitar Klasik, Gitar Elektrik, Gitar Akustik Pop, Piano Klasik, Piano Pop, Music Production, dan lainnya. Kursus musik di Fisella Music Course Jogja sangat murah loh. Mulai dari Rp 375.000 per bulan kalian sudah bisa belajar dengan mentor dan materi belajar terbaik. Ayo gabung bareng 100+ murid kami lainnya. Klik disini untuk melihat semua kelas di Fisella Music Course.


Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda