Belajar musik pasti tidak akan lepas dari belajar solfeggio. Seringkali solfeggio diartikan sebagai latihan mengenal nada. Namun sebenarnya solfeggio merupakan sebuah sistem notasi musik yang menggunakan suku kata untuk mewakili setiap nada dalam tangga nada. Sistem ini tidak hanya membantu pemula untuk memahami hubungan antara nada tetapi juga menjadi alat yang berharga bagi musisi untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam membaca partitur dan berimprovisasi.
Sejarah solfeggio pertama kali muncul pada abad ke-11 di Italia. Sistem ini dikembangkan oleh Guido d’Arezzo, seorang biarawan yang terkenal karena berkontribusi dalam perkembangan notasi musik barat. Guido menggunakan enam suku kata pertama dari himne Gregorian yakni Ut queant laxis untuk mewakili enam nada pertama dalam tangga nada yakni ut, re, mi, fa, sol, dan la. Suku kata “ti/si” ditambahkan kemudian untuk mewakili nada ketujuh. Suku kata “ut” akhirnya disebut dengan “do”. Guido percaya bahwa suku kata tersebut dapat membantu para penyanyi untuk mengingat urutan nada dengan lebih mudah. Selain itu, ia juga mengembangkan garis-garis yang disebut “garis-garis Guido” untuk menunjukkan tinggi rendahnya nada. Garis-garis inilah yang menjadi dasar dari notasi musik modern.
Solfeggio kemudian memiliki peran penting dalam pembelajaran musik. Dengan menggunakan suku kata, solfeggio membantu pemula untuk memahami hubungan antara nada-nada dalam skala yang lebih mudah. Misalnya interval antara nada do dan mi. Selain itu, dengan menguasai solfeggio, seorang musisi dapat membaca partitur dengan lebih cepat dan akurat. Ketika musisi menguasai solfeggio, ia dapat dengan mudah mengidentifikasi nada. Apabila ada kesalahan, mereka juga akan lebih cepat untuk mengetahui nada mana yang perlu dikoreksi. Solfeggio juga bermanfaat untuk membantu musisi berimprovisasi dengan lebih bebas. Dengan memahami hubungan antara nada, seorang musisi dapat dengan mudah menciptakan melodi baru atau mencari akor substitusi.
Meskipun telah ada sejak berabad-abad yang lalu, solfeggio tetap relevan hingga saat ini. Orang yang belajar musik sangat dianjurkan untuk mempelajari solfeggio juga. Untuk kamu yang ingin mengenal solfeggio, segera gabung ke Fisella Music Course. Lembaga kursus musik yang menyediakan layanan Home Service terbaik di Yogyakarta dengan berbagai pilihan kelas mulai dari piano, gitar, drum, bass, vokal, dan biola. Gabung sekarang!